“KERJA BAKTI BERSAMA” MENYAMBUT HARI BHAKTI PEMASYARAKATAN DI LPKA KELAS I BLITAR

lpka

Lembaga Pembinaan Khusus Anak Kelas I Blitar selenggarakan kerja bakti bersama antara Petugas dan  Anak Didik Pemasyarakatan LPKA Kelas I Blitar sebelum melaksanakan kerja bakti, dilaksanakan Apel Pagi bersama sebagai Pembina Apel Pagi  adalah Kasi Pembinaan LPKA Kelas I Blitar Andik Ariawan.

“Dalam menyambut Hari Bhakti Pemasyarakatan Ke 53 marilah  bersama sama membersihkan lingkungan Kantor LPKA Kelas I Blitar, Lingkungan Rumah Dinas Petugas dan Kantor dekat LPKA seperti Kantor Kelurahan Karang Tengah ,TK Bhayangkari dan Rumah Dinas Kapolres Blitar kegitan ini  untuk menciptakan gotong royong, kekompakan antar petugas dan anak didik LPKA dan juga  menciptakan lingkungan indah, bersih dan nyaman” Ujar Andik Ariawan dalam pengarahannya.

Acara tersebut diikuti oleh seluruh Pegawai dan 20 Anak Didik LPKA Kelas  I Blitar dari jumlah anak didik  keseluruhan yaitu 171.” Manfaat acara ini sebagai pembinaan bagi Anak Didik agar dapat berintegrasi dengan masyarakat dan dapat diterima kembali di masyarakat serta dapat berperan aktif positif dalam kegiatan di masyarakat setelah selesai menjalani masa hukumannnya “ Imbuh Andik Ariawan..

KONTRIBUTOR: HUMAS LPKA KELAS I BLITAR


Cetak   E-mail