Tim Verifikasi Berkas Lamaran CPNS

Setelah Pemerintah mengumumkan moratorium CPNS selama  +  5 (lima) tahun, dibuka kembali penerimaan CPNS tahun 2017.  Kementerian Hukum dan HAM Republik Indonesia membuka penerimaan CPNS tahun anggaran 2017.  Kanwil Kemenkumham Jawa Timur menerima pendaftaran CPNS mulai tanggal 01 Agustus sampai dengan tanggal 26 Agustus 2017 secara online melalui WEBSITE www.sscn.bkn.go.id .  Kemudian pengiriman berkas persyaratan lamaran pekerjaan dikirim dengan Kilat Khusus dialamatkan pada PO BOX 1277 SB 60012.

Pengambilan berkas pelamar

Berkas pelamar mulai diterima pada PO BOX 1277 SB 60012  pada tanggal 7 Agustus 2017.  Dan total berkas pelamar yang diterima pada PO BOX 1277 SB 60012 sampai dengan tanggal 16 Agustus 2017  sejumlah 6772 berkas pelamar.

berkas pelamar dibawa ke KANWIL

Jumlah lowongan / kualifikasi pendidikan / penempatan dengan perincian :

  1. Penjaga Tahanan : kualifikasi pendidikan : SLTA Sederajat + Komputer;  jumlah alokasi : 1.066 (seribu enam puluh enam) orang; penempatan             :   diseluruh LAPAS dan RUTAN Wilayah Jawa Timur;
  2. Analis Hukum  : kualifikasi pendidikan : SI Hukum;  jumlah alokasi : 10 (Sepuluh) orang;  penempatan : Balai Harta Peninggalan (BHP);
  3. Penata Keuangan, Kustodian Kekayaan Negara dan Psikolog Klinis Pertama; dengan kualifikasi pendidikan : S1 Akuntansi/Manajemen Keuangan/Komputerisasi Akuntansi, S1 Ilmu Bisnis dan Manajemen Ekonomi/Sosial Politik/Hukum/Akuntansi serta S1 Psikologi; jumlah alokasi 4 (empat) orang; penempatan di Kantor Wilayah;
  4. Dokter Umum Pertama dan Perawat Pertama; dengan kualifikasi pendidikan : Dokter Umum dan S1 Keperawatan + Nurse; jumlah alokasi 5 (lima) orang;  penempatan di diseluruh LAPAS dan RUTAN Wilayah Jawa Timur;
  5. Pembimbing Kemasyarakatan Pertama; dengan kualifikasi pendidikan : S1 Psikologi dan S1 Sosiologi Hukum; jumlah alokasi 66 (enam puluh enam) orang;  penempatan di diseluruh Balai Pemasyarakatan (BAPAS) Wilayah Jawa Timur;
  6. Analis Keimigrasian Pertama dengan kualifikasi pendidikan : S1 Hukum, S1 Sosial Politik, S1 Ekonomi, S1 Akuntansi, S1 Komunikasi, S1 Teknik Informatika, S1 Ilmu Komputer, S1 Sistem Informasi, S1 Teknik Komputer, S1 Sastra Bahasa Asing; jumlah alokasi 198 (seratus sembilan puluh delapan) orang; penempatan di diseluruh Kantor Imigrasi (KANIM) Wilayah Jawa Timur.

foto lamaran CPNS 2

Setelah berkas pelamar CPNS diterima pada PO BOX 1277 SB 60012 diverifikasi secara manual oleh Tim Penerimaan Calon Pegawai Negeri Sipil.  

 

 


Cetak   E-mail