Lapas Madiun dan Lapas Pemuda Madiun Siap Raih WBK

 WhatsApp_Image_2021-08-20_at_22.21.34.jpeg

MADIUN – Kunjungan Pimti Pratama di Korwil Madiun Jumat (20/08/21), masih berlanjut. Siang tadi Kakanwil Kemenkumham Jatim Krismono didampingi Kepala Divisi Yankum dan HAM Subianta Mandala siang berkesempatan memberi penguatan kepada para pegawai Lapas Kelas I Madiun dan Lapas Pemuda Kelas IIA Madiun.

Bertempat di Lapas Pemuda Madiun, Kadivyankum & HAM dalam pengarahannya menyampaikan terkait peningkatan pelayanan publik berbasis HAM. Dimana Pola pelayanan yang baik dan berbasis HAM harus diimplementasikan dan dijadikan semangat dalam bekerja sebagai langkah awal dari timbulnya trust (kepercayaan) publik kepada instansi pemerintah.

Dia berharap tahun ini Lapas Madiun memperoleh penghargaan pelayanan publik berbasis HAM. “Saya mengunggulkan Lapas ini karena memang sudah memenuhi segala kriteria yang dibutuhkan,” terangnya.

Kepada Lapas Pemuda, Kadivyankum memberikan apresiasi terhadap kebersihan dan keindahannya. “Selama ini Lapas selalu mendapat cap menyeramkan, tapi disini saya lihat lapas yang bersih dan indah,” ungkapnya memuji.

Sementara itu Kakanwil dalam pengarahannya menyampaiakan agar seluruh jajaran menjaga integritas serta menjalankan peraturan dan SOP yg berlaku. “Terapkan, Waspada Jangan -Jangan,”. Karena hal itulah yang membuat kita selalu mengedepankan sikap waspada dan berhati-hati dalam menjalankan tugas.

Kakanwil juga mengingatkan agar seluruh jajaran tetap menjaga Komitmen Pembangunan ZI menuju WBK/WBBM. Penerapan Budaya Pelayanan, Senyum Salam Sapa pun tidak lupa selalu disampaikan oleh Kakanwil. “Budaya Pelayanan harus biasakan, tidak hanya petugas yang ada ditempat layanan tapi juga seluruh pegawai Lapas Madiun dan Lapas Pemuda madiun,” jelasnya. (Humas Kemenkumham Jatim)

 WhatsApp_Image_2021-08-20_at_17.14.51_3.jpegWhatsApp_Image_2021-08-20_at_17.14.47_1.jpegWhatsApp_Image_2021-08-20_at_17.14.48_2.jpegWhatsApp_Image_2021-08-20_at_17.14.48_3.jpegWhatsApp_Image_2021-08-20_at_17.14.50_2.jpegWhatsApp_Image_2021-08-20_at_17.14.50_3.jpegWhatsApp_Image_2021-08-20_at_17.14.51_2.jpeg

 

Cetak