Gelar Coaching & Mentoring Aplikasi SIMPEG dan Administrasi Kepegawaian di Rutan Pacitan

WhatsApp_Image_2021-08-24_at_12.22.51.jpeg
PACITAN
– Tim Kepegawaian Kanwil Kemenkumham Jatim menggelar coaching & mentoring aplikasi SIMPEG dan Administrasi Kepegawaian di Rutan Pacitan kemarin (23/8). Kegiatan yang digelar di aula itu diikuti 30 pegawai rutan yang terletak di bumi kelahiran Presiden ke-6 Indonesia Susilo Bambang Yudhoyono itu.

Kegiatan yang dipimpin Kabag Umum Dewi Atmi Listyorini itu dimulai pada pukul 09.00 WIB. Dewi didampingi Karutan Pacitan Eko Ari Wibowo. Materi tentang format dan penulisan surat dinas yang benar disampaikan oleh Analis Kepegawaian Pertama Jiryan Isfahani. Sementara itu, Randiangga Gitaswara mengampaikan materi tentang tata cara pengisian jurnal harian pada aplikasi SIMPEG, penilaian jurnal harian dan update data pegawai pada SIMPEG.

Tidak itu saja, aplikasi SIMPEG memang dibedah habis dalam forum tersebut. Seperti materi tentang tata cara permohonan cuti, pembuatan Surat Perintah Dinas Luar dan tata cara approval cuti serta Surat Perintah Dinas Luar.

Sementara itu, materi tentang e-learning yang dijelaskan oleh Analis Kepegawaian Muda Agus Dedy Krisbianto. Serta materi tentang LHKPN dan LHKASN yang dijelaskan oleh Ade Dwi Astika Sukmana. Kegiatan dilanjutkan sesi tanya jawab terkait kendala yang ada di Rutan Pacitan. Tim kepagawaian kanwil juga mengoreksi format surat dinas Rutan Pacitan dan hanya menemukan sedikit kesalahan. (Humas Kumham Jatim)

 WhatsApp_Image_2021-08-24_at_11.23.56.jpegWhatsApp_Image_2021-08-24_at_11.23.57.jpegWhatsApp_Image_2021-08-24_at_11.23.57_1.jpegWhatsApp_Image_2021-08-24_at_11.23.58.jpegWhatsApp_Image_2021-08-24_at_11.23.58_1.jpegWhatsApp_Image_2021-08-24_at_11.23.58_2.jpeg

 


Cetak   E-mail