Pimti Gelar Rapat Terbatas Jelang Kumham Peduli Sesi II

WhatsApp_Image_2021-08-30_at_14.40.37.jpeg
SURABAYA
- Pimti Pratama beserta jajaran Kanwil Kemenkumham Jatim pagi ini Senin (30/08/21), membahas beberapa agenda penting yang dijadwalkan dilaksanakan dalam minggu ini. Diantaranya yaitu bhakti sosial Kumham Peduli Sesi II dan Roadshow Tim Penilai Internal (TPI) dari Inspektorat Jenderal.

Terkait Kumham Peduli Sesi II yang dijdwalkan besok, Selasa (31/08) terdapat tujuh kelurahan di wilayah Surabaya yang menjadi sasaran pendistribusiannya. Kadiv Administrasi Indah Rahayuningsih menjelaskan bahwa Bakti Sosial Kumham Peduli Sesi II ini merupakan kelanjutan dari program pusat untuk membantu warga masyarakat yang terdampak Covid-19, jelasnya.

Dia menambahkan ada tujuh Kantor Wilayah yang memperoleh bantuan dari pusat untuk menggelar Kumham Peduli tahap II. “Kami ingin bantuan ini tepat sasaran dan bermanfaat bagi warga yang terdampak Covid-19,” tutur Indah.
Agenda berikutnya yaitu kedatangan Tim Penilai Internal (TPI) dari Inspektorat Jenderal untuk memantau langsung persiapan Satuan Kerja yang mengikuti pembangunan ZI menuju WBK WBBM tahjn 2021. Dalam kesempatan itu, Kakanwil Krismono mewanti-wanti jajarannya agar mempersiapkan sebaik mungkin jelang penilaian oleh TPI.

Dia meminta agar jajaran yang mengikuti kontestasi memanfaatkan kesempatan emas ini untuk terus memperbaiki dan meningkatkan performa masing-masiong Satker baik itu dari sisi pelayanan, inovasi maupun data dukung untuk presentasi nanti. “Jangan dianggap remeh walau sudah lolos dari Panel TPI, bukan berarti kita sudah finish namun kedepan makin berat dan membutuhkan fokus dan komitmen yang tinggi dari Pimpinan Satker,” tegasnya. (Humas Kemenkumham Jatim) WhatsApp_Image_2021-08-30_at_14.07.24.jpegWhatsApp_Image_2021-08-30_at_14.07.24_1.jpegWhatsApp_Image_2021-08-30_at_12.32.47.jpegWhatsApp_Image_2021-08-30_at_12.32.47_1.jpegWhatsApp_Image_2021-08-30_at_12.32.48.jpegWhatsApp_Image_2021-08-30_at_12.32.49.jpeg

Cetak