KEGIATAN BHAKTI MASYARAKAT

PHOTO KEGIATAN BHAKTI MASYARAKAT

SURABAYA – Dalam rangka menyambut HUT Kemerdekaan Negara Republik Indonesia yang ke – 70, pada hari Kamis tanggal 13 Agustus 2015 Kanwil Kemenkumham Jawa Timur menyelenggarakan Kegiatan Bhakti Masyarakat dengan mengangkat Tema “Ayo Kerja Membangun Budaya Hukum Anti Narkoba” yang bertempat di Aula Kanwil Kemenkumham Jawa Timur. Acara ini dihadiri oleh Kepala Divisi Administrasi Amirudin, SH, Kepala Divisi Pemasyarakatan Drs. Jhony Priyatno,Bc. IP., M.Hum, Kepala Divisi Pelayanan Hukum Lili Hariwanti, SH., L.LM, Kabid. Pelayanan Hukum Sutrisno, SH., MH & Kepala Subbid. Perawatan Napi / Tahanana dan Pengelolaan Basan / Baran Ari Yuniarto, SH., MH dengan Audience Para Siswa / Siswi dari SMKN 1 Surabaya, SMU Dapena, Para Mahasiswa / Mahasiswi Fakultas Hukum Universitas Hang Tuah, Universitas Pembangunan Nasional, OBH Justicia Jawa Timur, OBH Kartini Tulungagung & Ikadin DPC Jember. .

Acara diawali dengan penayangan film tentang kampanye anti narkoba, dilanjutkan dengan sambutan Kepala BPHN yang diwakili oleh Kepala Divisi Pelayanan Hukum Nini Hariwanti, SH., LLM dalam sambutannya Kepala Divisi Pelayanan Hukum mengungkapkan bahwa peredaran narkoba di Indonesia mencapai titik memprihatinkan yang telah merambah sampai pada generasi muda dan Indonesia menjadi sasaran peredaran bagi bandar narkoba internasional. Hal ini dibuktikan dengan hasil penelitian dari BNN dan Universitas Indonesia di Tahun 2014 pengguna narkoba sebanyak 25% adalah Pelajar dan Mahasiswa yang lebih memprihatikan ditemukan sebanyak 12.044 orang per tahun meninggal atau 33 orang per hari meninggal diakibatkan penyalahgunaan narkoba oleh karena itu diperlukan upaya massive untuk membangun budaya hukum anti narkoba dikalangan remaja dengan sosialisasi bahaya narkoba, sosialisasi UU No. 35 Tahun 2009 menjadi kebutuhan yang tidak diragukan dikalangan remaja yang saat ini menghadapi keadaan darurat narkoba termasuk pengenalan 5 aplikasi penyuluhan hukum berbasis web yaitu : sidbankum.bphn.go.id, adil.bphn.go.id, luhkum.bphn.go.id, lsc.bphn.go.id & aplikasi android legal smart channel.

Usai memberikan sambutan mengenai kampanye anti narkoba acara dilanjutkan dengan penayangan video iklan dan kesaksian napi penerima bantuan hukum dan dilanjutkan dengan pemberian piagam penghargaan oleh Kepala Kantor Wilayah Kemenkumham Jawa Timur yang diwakili oleh Kepala Divisi Administrasi bagi OBH Justicia Jawa Timur, OBH Kartini Tulungagung dan IKADIN DPC. Jember yang dinilai telah berperan aktif dalam memberikan bantuan hukum diwilayahnya. Pada kesempatan ini juga Kepala Divisi Administrasi membacakan sambutan Menteri Hukum dan HAM RI mengenai kegiatan penyuluhan dan konsultasi hukum yang menyetujui komitmen membangun budaya hukum ditanamkan sejak dini. Acara ini diakhiri dengan sosialisasi bahaya anti narkoba oleh Kasubbid. Perawatan Napi / Tahanan dan Pengelolaan Basan / Baran . (humas)     

Cetak