KUNJUNGAN MAHASISWA UNIVERSITAS WIJAYA KUSUMA (UWK)

berita 

SURABAYA – Sebanyak 95 mahasiswa Universitas Wijaya Kusuma (UWK) melakukan kunjungan dan kuliah umum ke Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Jawa Timur pada Kamis (25/06). Dalam kunjungan itu para mahasiswa Fakultas Hukum tersebut diterima oleh Kepala Divisi Pelayananan Hukum dan HAM Ninik Hariwanti, SH., LLM, Kepala Divisi Keimigrasian yang dalam kesempatan ini diwakili oleh Kepala Bidang Intelijen, Penindakan Informasi dan Sarana Komunikasi Keimigrasian bapak Med Evawadi, SH. Pada kunjungan kali ini para mahasiswa tampak begitu antusias menyimak pemaparan materi yang disampaikan, antara lain terkait dengan “ Tugas Pokok dan Fungsi Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Jawa Timur dan materi terkait Pencegahan dan Penangkalan Keimigrasian Dalam Perspektif Atas Kebebasan Bergerak Perbandingan berdasarkan UU No.6 tahun 2011” tentang keimigrasian.

 


Cetak   E-mail