Tebarkan Nilai Pancasila, Kakanwil Bagi Takjil

WhatsApp Image 2018-06-06 at 7.09.19 PM.jpegAMALKAN PANCASILA : Kakanwil Kemenkumham Jatim Susy Susilawati saat membagikan takjil kepada pengguna jalan di depan kantor sore ini (6/6)

SURABAYA - Mulai awal Juni ini diperingati bulan Pacasila. Untuk mengamalkan nilai-nilai luhur dasar negara RI itu, Kepala Kanwil Kemenkumham Jatim Susy Susilawati turun ke jalan. Tujuannya, bagi-bagi takjil.

"Kegiatan ini sesuai dengan nilai Pancasila agar kita peduli dengan sesama," tutur Kakanwil. Memang, dalam kesempatan tersebut Kakanwil terlihat sangat menikmati momen berbagi dengan para pengguna jalan yang melintas di Jalan Kayoon Surabaya. Satu demi satu takjil yang terbungkus kardus itu dibagikan kepada siapa saja yang lewat. Total ada 150 takjil yang dibagikan. Takjil sebanyak itu habis dalam waktu 10 menit saja.

Tidak sendirian, Kakanwil juga mengajak serta beberapa stafnya. Tidak hanya membagi, mereka juga diajak untuk menyebarkan nilai-nilai pancasila. "Kita Indonesia, kita pancasila," seru Kakanwil yang diikuti staf dan para pengguna jalan.

Kakanwil melanjutkan, kegiatan ini hanya langkah awal saja. Hingga akhir Agustus nanti, masih banyak kegiatan yang sudah direncanakan untuk kampanye nilai-nilai luhur Pancasila. Seluruh Unit Pelaksana Teknis (UPT) di Jatim juga diharapkan melakukan hal serupa."Ini komitmen kami sebagai aparatur negara untuk ikut bertanggungjawab menjaga kesatuan dan keutuhan bangsa ini," tegasnya. (Humas Kemenkumham Jatim)

 

{slider Foto Lainnya >>}

WhatsApp Image 2018-06-06 at 7.04.13 PM.jpegWhatsApp Image 2018-06-06 at 7.04.11 PM.jpegWhatsApp Image 2018-06-06 at 7.04.09 PM.jpegWhatsApp Image 2018-06-06 at 7.04.07 PM.jpeg