Dua UPT Wakil Kemenkumham Jatim Ikuti Penguatan Menuju WBK/ WBBM

WhatsApp Image 2018-08-01 at 9.28.59 PM.jpegPANTAU PERSIAPAN : Sekjen Kemenkumham Bambang Rantam Sariwanto saat memberikan pengantarnya dalam kegiatan penguatan satuan kerja menuju WBK/ WBBM (1/8).

JAKARTA - Dua wakil Kanwil Kemenkumham Jatim mengikuti kegiatan penguatan satuan kerja menuju Wilayah Bebas sari Korupsi serta Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBK/WBBM). Kegiatan yang diselenggarakan Sekretariat Jenderal Kemenkumham RI itu dibuka malam ini (1/8).

Kegiatan tersebut berlangsung di Hotel Santika Premiere Hayam Wuruk, Jakarta Barat. Dibuka langsung oleh Sekjen Kemenkumham RI Bambang Rantam Sariwanto. Kanwil Kemenkumham Jatim mengirimkan dua wakil andalannya yaitu Lapas Perempuan Kelas IIA Malang dan Kantor Imigrasi Kelas II Blitar. Selain dua pejabat di UPT tersebut, Kakanwil Susy Susilawati juga hadir. Beliau didampingi Kadiv Administrasi Wisnu Nugroho Dewanto, Kadiv Imigrasi Zakaria dan Kadiv Pemasyarakatan Anas Saeful A.

Dalam sambutannya, Sekjen kembali mengingatkan bahwa pembangunan Zona Integritas merupakan target kinerja Kemenkumham RI pada 2018 ini. Sehingga, harus ada satker yang mendapatkan predikat bergengsi di bidang reformasi birokrasi itu. "Upaya ini dilakukan untuk mewujudkan Good Governance," ujarnya.

Beliau mengingatkan kembali agar setiap satker yang diusulkan tidak jumawa. Masing-masing satker harus terus waspada dan bekerja keras sampai target tersebut terwujud. Beliau tidak ingin kejadian pencabutan predikat WBK/WBBM di Lapas Perempuan Semarang pada 2016 terjadi lagi. "Pada tahun itu, ada 5 satuan kerja yang diusulkan menjadi WBK/ WBBM. Namun, tidak ada satupun yang ditetapkan bahkan yang sudah ada pun hilang," sesalnya.

Sementara itu, Ibu Susy dan jajarannya sudah menyatakan kesiapannya untuk menyongsong penilaian oleh KemenPAN-RB. Beliau optimis dua wakil Kanwil Kemenkumham Jatim bisa lolos dan mendapatkan predikat WBK/ WBBM. "Kami berikan yang terbaik, mohon doa dan supportnya," harapnya. (Humas Kemenkumham Jatim)

Foto Lainnya >>

WhatsApp Image 2018-08-01 at 8.13.02 PM.jpegWhatsApp Image 2018-08-01 at 8.12.57 PM.jpegWhatsApp Image 2018-08-01 at 8.12.56 PM.jpeg

Foto Lainnya >>

Cetak