Wali Kota Setiyono Puji Kinerja Lapas Pasuruan

WhatsApp Image 2018-09-10 at 3.04.42 PM.jpeg

PASURUAN – Lapas Kelas IIB Pasuruan resmi berganti nahkoda pagi ini (10/9). Bapak Arimin menyerahkan tongkat estafet kepemimpinannya kepada Bapak Fikri Jaya Soebing. Perpisahan ini sangat berkesan bagi Wali Kota Pasuruan Setiyono. Beliau tak segan memberikan pujiannya kepada kinerja Lapas Pasuruan.

Kegiatan pisah sambut Kalapas Pasuruan itu dilaksanakan di Ruang Kalapas Pasuruan. Hadir dalam acara tersebut Kakanwil Kemenkumham Jatim Susy Susilawati. Selain itu, Wali Kota Pasuruan, Setiyono dan jajaran Forum Komunikasi Daerah Kota Pasuruan juga hadir. Termasuk kepala UPT se-Korwil Malang.

Dalam sambutannya, Wali Kota Pasuruan memuji kinerja dan mengucapkan terimakasih kepada Kalapas sebelumnya, Bapak Arimin. Menurutnya, selama ini koordonasi dengan Pemkot Pasuruan berjalan sangat baik dan aman. “Ini yang harus kita syukuri bersama,” jelasnya.

Menurutnya, banyak kegiatan pembinaan positif bagi Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) di Lapas Pasuruan. Diantaranya, pondok pesantren yang sangat positif hasilnya. Pemkot Pasuruan sangat mendukung apa yg dilakukan Lapas Pasuruan. “Saya bersyukur karena kondisi di Lapas Pasuruan ini sangat positif,” tutur Bapak Setiyono. “Semoga Pak Fikri dapat melanjutkan dan makin meningkatkan kinerjanya di Lapas Pasuruan,” imbuhnya.

Hal senada juga disampaikan Kakanwil Kemenkumham Jatim Susy Susilawati. Menurutnya, Lapas Pasuruan pada semester I tahun ini berhasil mendapat predikat sebai UPT dengan penyerapan anggaran terbaik kedua. Selain itu, pembinaan kepada WBP sudah berbasis pesantren. “Ini tentunya prestasi yang bagus, PR besar sudah menanti pejabat baru, agar bekerja lebih baik lagi,” ujarnya.

Beliau juga mengucapkan selamat karena atas prestasinya, Bapak Arimin mendapatkan promosi. Sambil berharap Bapak Arimin bisa kembali bertugas di Jawa Timur. “Pasti Pak Arimin ingin kembali lagi ke Jatim, Karena Jatim PASTI HEBAT,” ungkap Kakanwil. (Humas Kemenkumham Jatim)

Foto Lainnya >>

WhatsApp Image 2018-09-10 at 12.11.53 PM.jpegWhatsApp Image 2018-09-10 at 12.11.50 PM.jpegWhatsApp Image 2018-09-10 at 12.11.44 PM.jpegWhatsApp Image 2018-09-10 at 12.11.42 PM.jpegWhatsApp Image 2018-09-10 at 12.11.40 PM.jpeg

Cetak   E-mail