KBI Jatim Konsisten Jaga Silahturahmi

WhatsApp Image 2018-09-22 at 7.19.26 PM.jpeg

MADIUN - Keluarga Besar Imigrasi (KBI) Kanwil Kemenkumham Jatim terus berusaha menjaga silahturahmi antar anggotanya. Untuk kesekian kalinya, para anggota KBI Jatim menggelar silahturahmi hari ini (22/9). Kali ini, kegiatan yang rutin digelar tiap 3 bulan itu diselenggarakan secara sederhana di Halaman Kantor Imigrasi Madiun.

Memang, tuan rumah silahturahmi KBI selalu dibuat bergiliran. Kebetulan, agenda kali ini tuan rumahnya adalah Kanim Madiun dan Kanim Ponorogo. Kadiv Keimigrasian Zakaria secara khusus juga menyempatkan hadir mewakili Kakanwil Kemenkumham Jatim yang harus mengikuti Rapat dengan Sekjen Kemenkumham RI di Jakarta. Seperti biasanya, acara dihadiri seluruh Kepala UPT Keimigrasian dan perwakilan pegawai serta dharma wanita jajaran Kanwil Kemenkumham Jatim.

Bapak Zakaria memuji semangat silahturahmi yang diperlihatkan anggota KBI Jatim. Tidak hanya itu saja, beliau juga mengaku senang bahwa tuan rumah menyelenggarakan kegiatan dengan baik. "Saya senang, memang tidak perlu mewah, tetapi yang penting ini jadi ajang silahturahmi sekaligus tempat kita mengembangkan diri," tuturnya.

Ya, panitia memang memanfaatkan potensi yang dimiliki oleh pegawai maupun istri-istrinya. Seperti penampilan grup vokal dari pegawai dan dharma wanita. Lagi-lagi, kolaborasi Kanim Madiun dan Kanim Ponorogo. Tidak hanya itu, ibu-ibu dibawah pimpinan Ketua Darma Wanita ibu Aida Nazar itu juga menampilkan ketangkasannya menari ala artis bollywood. "Sangat menghibur, dua jempol untuk ibu-ibu dharma wanita," tuturnya.

Acara semakin gayeng, ketika para pegawai dan seniman setempat berkolaborasi menampilkan drama mengangkat cerita rakyat setempat. Lawakan dari para pemeran sukses membuat peserta tertawa. Pecah. "Kegiatan ini untuk mengendurkan syaraf-syaraf setelah bekerja, agar pegawai bisa semakin giat saat kembali bekerja," tuturnya. Acara diakhiri dengan bersalam-salaman antar anggota KBI. (Humas Kemenkumham Jatim)

 

Foto Lainnya >>

WhatsApp Image 2018-09-22 at 6.51.04 PM.jpegWhatsApp Image 2018-09-22 at 6.51.03 PM.jpegWhatsApp Image 2018-09-22 at 6.51.01 PM.jpegWhatsApp Image 2018-09-22 at 6.51.00 PM.jpegWhatsApp Image 2018-09-22 at 6.51.00 PM (1).jpeg

Cetak   E-mail