Bedah DIPA Yankumham, Untuk Kejar Target RAB

WhatsApp Image 2018-10-03 at 6.35.06 PM.jpeg

SURABAYA – Kanwil Kemenkumham Jatim terus mengejar nilai sempurna dalam realisasi anggaran belanja (RAB) tahun ini. Salah satunya dengan melakukan bedah Daftar Isian Pelaksanaan Anggaran (DIPA). DIPA satker yang belum memenuhi target dibahas dan dicarikan solusinya.

Hari ini (3/10) DIPA yang dibedah adalah di Divisi Pelayanan Hukum dan HAM. Ada tiga DIPA yang belum sesuai target diantaranya AHU, HAM dan BPHN. Para pejabat di divisi Yankumham hadir mengikuti rapat yang dipimpin Kakanwil Kemenkumham Jatim Susy Susilawati itu.

Susy mengungkapkan, rapat ini sifatnya evaluatif. Kakanwil sebagai Pimpinan tertinggi di Wilayah meminta satker yang tidak memenuhi target untuk mempertanggungjawabkan kinerjanya. Kakanwil meminta penjelasan kenapa tidak RAB sesuai target kinerja. “Kita masih punya waktu dua bulan. Saya lakukan evaluasi ini agar di akhir tahun, penyerapan lebih maksimal,” ujarnya.

Masing-masing satker tersebut kemudian memaparkan rencana kegiatan yang akan dijalankan masing-masing. Setiap kegiatan yang belum dilaksanakan dipaparkan secara terperinci. “Saya akan kawal terus sampai benar-benar sesuai target, rengiat ini yang jadi patokan saya,” tegasnya. (Humas Kemenkumham Jatim)


Cetak   E-mail