Temui Kakanwil, Konsul Jepang Bahas Kondisi Warganya di Jatim

WhatsApp Image 2018-11-14 at 5.47.43 PM.jpeg

SURABAYA – Sinergitas dengan berbagai pihak terus dibangun Kanwil Kemenkumham Jatim. Sore ini (14/11) Kakanwil Kemenkumham Jatim Susy Susilawati menerima kunjungan Konsul Jenderal Jepang di Surabaya Masaki Tani.

Kakanwil menemui Masaki di ruangannya. Pertemuan berlangsung hangat dan santai. Gayeng. Didampingi Ohashi Toshiyuki, Masaki terlihat sangat menikmati jamuan. Sedangkan Kakanwil didampingi oleh Kabid Intelejen Penindakan Informasi & Sarana Komunikasi Keimigrasian Wisnu Daru Fajar dan Kabid Lalulintas & Ijin Tinggal Keimigrasian Taty Sufiani.

Masaki menjelaskan, kunjungan tersebut dalam rangka silaturahmi. Pertemuan itu juga dimanfaatkan untuk menggali informasi terkait dengan situasi dan kondisi warga negara Jepang di Surabaya. “Kami juga memerlukan informasi terkait dengan peraturan-peraturan yang berlaku, sehingga orang atau perusahaan-perusahaan dari Jepang tidak menyalahi ketentuan yang ada,” ujarnya dalam bahasa Indonesia yang terbata-bata.

Terkait dengan permohonan tersebut, Susy mengungkapkan siap memberikan informasi seluas-luasnya kepada pihak Konsulat Jepang. “Kalau perlu kami akan hadir mensosialisasikan berbagai peraturan tersebut sehingga meminimalisir adanya tindakan yang menyalahi aturan. Tinggal diatur saja waktunya,” jelasnya. Secara umum, lanjut Kakanwil, di Surabaya sendiri warga negara Jepang cukup banyak, baik itu yang bekerja ataupun yang berkunjung untuk wisata. Hasil penindakan keimigrasian yang sering ditemui adalah keberadaan WNA yang tidak sesuai dengan ijinnya. Beberapa WNA memiliki visa kunjungan, namun ternyata mereka bekerja. Atau mereka memiliki ijin kerja tapi bekerjanya tidak sesuai yang diberikan. “Ketika kami memproses itupun selalu berkoordinasi dengan instansi terkait dan juga menginformasikan ke konsulat,” jelas Kakanwil. (Humas Kemenkumham Jatim)

Foto Lainnya >>

WhatsApp Image 2018-11-14 at 4.04.07 PM.jpegWhatsApp Image 2018-11-14 at 4.04.05 PM.jpegWhatsApp Image 2018-11-14 at 4.04.07 PM (1).jpeg

Cetak   E-mail