Tim DIH Jajaki Kerjasama Dengan Dinas Perpustakan dan Kearsipan Jatim

WhatsApp Image 2018-12-04 at 4.32.48 PM.jpeg

SURABAYA – Kolaborasi dengan berbagai pihak terus dilakukan Kanwil Kemenkumham Jatim dalam berbagai aspek. Hari ini (4/12) Tim Dokumentasi dan Informasi Hukum (DIH) melakukan penjajakan kerjasama dengan Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (DPK) Pemprov Jatim.

Pertemuan itu dilakukan di di ruangan Kepala Seksi Pengembangan Sumber Daya DPK Pemprov Jatim, Melkion Donald. Tim DIH diwakili dua stafnya yaitu Iin Solikah dan Happy Hardiyanti Utami. Koordinasi dilakukan untuk membahas pengembangan Jaringan DIH/ Perpustakaan di seluruh Jatim. “Kegiatan ini sesuai dengan Arahan Kasubbid DIH, Gatot Suharto,” ujar Happy.

Bahkan, kedua belah pihak langsung membicarakan rencana pembuatan MoU antara Kakanwil Kemenkumham Jatim dengan Kepala DPK Pemprov Jatim. Yaitu yang berkaitan dengan rencana kerja sama dalam pengadaan maupun peminjaman buku-buku pustaka. “Guna melengkapi koleksi buku Perpustakaan pada UPT dijajaran Kanwil Kemenkumham Jawa Timur seperti Lapas, Rutan maupun Kantor Imigrasi,” lanjut Happy. Sedangkan Iin menyampaikan kemungkinan adanya kerjasama Penata Kelolaan Perpustakaan Kantor Wilayah dan Lapas/Rutan dengan pihak DPK Pemprov Jatim. “Terjalinnya kerjasama tersebut diharapkan bisa meningkatkan minat baca warga binaan Lapas/Rutan maupun masyarakat luas di Jawa Timur,” harap Iin.

Rencanan ini ternyata mendapat respon positif dari pihak DPK Pemprov Jatim. Melkion mengungkapkan akan melakukan pembahasan lebih lanjut dengan pihak internal DPK Pemprov Jatim. (Humas Kemenkumham Jatim)

Foto Lainnya >>

WhatsApp Image 2018-12-04 at 2.53.29 PM.jpeg

Foto Lainnya >>

Cetak