Suasana Lebaran, Adakan Silahturahmi Sekaligus Koordinasi Dengan BNNP Jatim

62261314_345983136101083_8279625786139344896_n.jpg

SURABAYA - Kolaborasi dan sinergi dengan stakeholder terkait terus diupayakan Kanwil Kemenkumham Jatim. Seperti hari ini (10/6) para pimti pratama bertandang ke Badan Narkotika Nasional Provinsi (BNNP) Jatim. Selain bersilahturahmi dalam suasana lebaran, kegiatan dimaksudkan untuk berkoordinasi terkait pelaksanaan tugas dan fungsi.

Rombongan dari Kanwil Kemenkumham Jatim dipimpin langsung Kakanwil Susy Susilawati. Dia didampingi para kadiv. Rombongab diterima langsung Kepala BNNP Jatim Brigjen Pol Bambang Priyambadha.

Para pimti terlebih dahulu menyempatkan berkeliling kantor BNNP yang baru diresmikan awal tahun ini. Bambang menjelaskan berbagai fasilitas dan sarana prasarana yang dimiliki pihaknya. Termasuk adanya ruang tahanan khusus untuk pelaku tindak pidana narkoba. Usai berkeliling, forum dilanjutkan di ruang kerja Kepala BNNP Jatim.

Dalam pertemuan yang berlangsung santai itu, berbagai isu terkini dibahas. Terutama terkait upaya pemberantasan peredaran gelap narkoba sampai ke akar-akarnya. "Kami selalu membuka pintu selebar-lebarnya untuk aparat penegak hukum jika akan melakukan pemberantasan narkoba terutama yang diindikasikan dikendalikan dari dalam lapas/ rutan," tegas Susy.

Menanggapi hal tersebut, Bambang mengaku bahwa selama ini koordinasi dengan jajaran Lapas/ Rutan di Jatim berjalan sangat baik. Meski beberapa waktu lalu sempat ada miskomunikasi di lapangan. Menurutnya, hal tersebut lumrah. "Dengan adanya komunikasi antar pimpinan ini, semoga ke depan tidak ada lagi miskomunikasi di lapangan," harapnya.

Selain itu, dalam pertemuan itu Bambang dan Susy juga menggagas adanya pertemuan lanjutan antar pimti APH di Jatim. Hal ini untuk mengurai masalah di lapas/ rutan khususnya overkapasitas dan overstaying. (Humas Kemenkumham Jatim)

Foto Lainnya>>

WhatsApp Image 2019-06-10 at 13.19.17.jpegWhatsApp Image 2019-06-10 at 13.19.16.jpegWhatsApp Image 2019-06-10 at 13.19.15.jpegWhatsApp Image 2019-06-10 at 13.19.15 (1).jpegWhatsApp Image 2019-06-10 at 13.19.14.jpegWhatsApp Image 2019-06-10 at 13.19.13.jpeg

Foto Lainnya>>

Cetak