Pegawai Kemenkumham Jatim Ikuti Sertijab Menkumham Via Teleconference

WhatsApp Image 2019-10-23 at 19.00.36.jpeg

SURABAYA - Usai pelantikan Kabinet Jilid II Periode 2019-2024, dilakukan serah terima jabatan Menteri Hukum dan HAM siang ini (23/10). Kegiatan yang dilaksanakan di Kantor Kemenkumham itu disaksikan oleh seluruh pegawai baik di Kanwil maupun UPT se-Indonesia.

Di Kanwil Kemenkumham Jatim, seluruh pegawai berkumpul di aula untuk menyaksikan melalui relay Vicon dan aplikasi Zoom. Kepala Divisi Keimigrasian Pria Wibawa dan para Pejabat Administrator dan Pejabat Pengawas seluruh divisi mengikuti kegiatan tersebut.

Sertijab tersebut diawali sambutan Plt. Menkumham Tjahjo Kumolo. Dalam sambutannya Tjahjo mengucapkan terimakasih kepada seluruh jajaran yang sudah membantu selama masa kepemimpinannya. “Saya mendapat amanah sebagai Plt. Kemenkumham selama 23 hari dan terimakasih kepada teman-teman yang membantu selama ini semoga kita bisa terus bekerja untuk membangun tata kelola yg efektif efisien dalam tata kelola pemerintah,” urainya.

Dia juga menjelaskan bahwa dalam satu hari ini melakukan beberapa agenda sertijab, diantaranya Sertijab Mendagri dan Sertijab MenPAN-RB. “Selamat bertugas kepada Bapak Yasona H Laoly,” ujarnya menutup sambutan.

Sementara itu Yasonna dalam sambutannya mengucapkan terimakasih kepada Tjahjo Kumolo yang selama 23 hari telah menjalankan tugas sebagai Plt. Menkumham. Dia menuturkan ada beberapa pesan dari Presiden kepadanya sebelum diangkat menjadi Menkumham. “Yang pertama adalah fokus pembangungan Sumber Daya Manusia,” ungkapnya.

Berikutnya adalah fokus kepada menyelesaikan Undang-undang yang nantinya akan menjadi omnibus law. Yaitu satu undang-undang yang sekaligus merevisi beberapa undang-undang, bahkan puluhan undang-undang. Dia juga meminta untuk segera dilakukan evaluasi ulang kepada peraturan-peraturan di daerah yang menghambat investasi.

Terakhir kepada semua jajaran Yasonna meminta untuk menyingsing kan lengan untuk kerja lebih keras lagi lebih cepat lagi dan selalu taat azas. “Hati-hati dalam bekerja, waktu sudah berubah tidak ada lagi model birokrasi lama karena sekarang kita memiliki nilai dalam bekerja yaitu nilai PASTI,” tegasnya. (Humas Kemenkumham Jatim)

 

Foto Lainnya>>

WhatsApp Image 2019-10-23 at 17.33.46.jpegWhatsApp Image 2019-10-23 at 17.33.47.jpegWhatsApp Image 2019-10-23 at 17.33.45.jpegWhatsApp Image 2019-10-23 at 17.33.42.jpeg

 


Cetak   E-mail