Latsar CPNS Kemenkumham di Jatim Resmi Berakhir

WhatsApp Image 2019-11-07 at 16.09.30.jpeg

MALANG - Pelatihan Dasar Calon Pegawai Negeri Sipil (Latsar CPNS) Kemenkumham Golongan II dan III Tahun 2019 di Jatim resmi berakhir pagi ini (7/11). Sebanyak 120 orang peserta yang berasal dari tiga kanwil dinyatakan lulus dengan predikat sangat memuaskan dan memuaskan.

Hadir menutup latsar yaitu Kabid Pengembangan Kompetensi Dasar dan Manejerial BPSDM Pemprov Jatim M. Suluh. Hadir pula Kepala Badiklat Kemenkumham Jateng Kaswo, Kasubag TU Badiklat Kemenkumham Jateng Heniek serta Kasubag Kepegawaian, TU & RT Kemenkumham Jatim Priambodo Adi Wibowo.

Dalam sambutannya Suluh mengatakan bahwa proses diklat yang dilalui peserta terdiri dari empat agenda. Yaitu agenda sikap perilaku bela negara, agenda nilai-nilai dasar PNS, agenda kedudukan dan peran PNS dalam NKRI. Dan agenda Habituasi dimana peserta melaksanakan aktualisasi di tempat tugas masing-masing.

Berdasar hasil evaluasi yang difokuskan pada komponen pemahaman dan aktualisasi nilai-nilai dasar PNS. Maka seluruh peserta dinyatakan lulus dengan predikat 11 orang dinyatakan sangat memuaskan dan 109 dinyatakan memuaskan.

Adapun rincian predikat tiga terbaik dari tiga angkatan sebagai adalah Golongan III angkatan LXXXV yaitu Aulia Rezy Fany, Faiq Firdausy dan Citra Awanis Ghaisani. Ketiganya berasal dari Kanwil Kemenkumham Jatim.

Sedangkan Golongan II angkatan XXVI yaitu Fatihul Jannah (Rudenim Balikpapan), Reta Egilia (Kanim Jember) dan Habil Ashari (Rudenim Balikpapan). Sementara itu Golongan II angkatan XXVII yaitu Fajar Surya (Rudenim Pontianak), Shovy Mutiara Hiqmah dan Rizky Karima Vito, keduanya dari Rudenim Surabaya. (Humas Kemenkumham Jatim)

Foto Lainnya>>

WhatsApp Image 2019-11-07 at 13.58.03 (1).jpegWhatsApp Image 2019-11-07 at 13.58.01.jpegWhatsApp Image 2019-11-07 at 13.58.02.jpegWhatsApp Image 2019-11-07 at 13.58.03.jpeg


Cetak   E-mail