Pimti Pratama Ikuti Evaluasi Capaian Kinerja Semester I

WhatsApp_Image_2020-06-30_at_16.47.49.jpeg

SURABAYA – Para Pimti Pratama Kanwil Kemenkumham Jatim berupaya menjaga akuntabilitas kinerjanya. Hari ini (30/6) para pimti mempertanggungjawabkan capaian kinerjanya di Semester I 2020 kepada pimpinan pusat.

Kanwil Kemenkumham Jatim masuk dalam kelompok V. Menghadapi para evaluator yang dipimpin Staf Ahli Menkumham Bidang Kerjasama Antar Lembaga Agus Haryadi. Selain itu, di jajaran evaluator terdapat Dirjen Pemasyarakatan Reynhard SP Silitonga, Sekretaris Dirjen Imigrasi Zaeroji, Sekretaris BPHN, Karo Keuangan Wisnu Nugroho Dewanto, Kapusdati Hermansyah Siregar dan Karo Humas.

Kegiatan yang dilaksanakan secara virtual itu diawali dengan penampilan capain kinerja melalui video dilanjutkan dengan papara Kakanwil Krismono. Dia menyampaikan terkait capaian kinerja, upaya mencapainya, inovasi kinerja, upaya penanggulangan COVID-19 hingga upaya ke depan. “Semua dilakukan dengan kekompakan dan tim yang solid antar divisi dan UPT jajaran,” ujar Krismono.

Tim evaluator lalu melemparkan pertanyaan untuk masing-masing pimti. Pertanyaan ini sekaligus sebagai jobfit untuk para pimti pratama. Dimana, hasilnya akan menjadi sistem merit kepegawaian. Evaluasi selesai setelah 90 menit dilangsungkan. (Humas Kemenkumham Jatim)

 

foto lainnya

foto lainnya

Cetak