Bahas tentang Kedaulatan dan Yurisdiksi Negara dalam Sudut Pandang Keimigrasian, Kantor Imigrasi Malang Laksanakan Internalisasi.

WhatsApp_Image_2021-09-09_at_16.34.29.jpeg

MALANG - Kemenkumham Corporate University (Corpu) merupakan suatu strategi atau alat dalam suatu manajemen untuk mendukung kinerja Kemenkumham melalui sistem pembelajaran. Guna menjalankan strategi tersebut di lingkungan Unit Pelaksana Teknis, pada hari ini (09/09) Kantor Imigrasi Kelas I TPI Malang mengadakan kegiatan Internalisasi Kedaulatan dan Yuridiksi Negara dalam Sudut Pandang Hukum Pidana Keimigrasian dan Hukum Administrasi Keimigrasian yang diikuti oleh pegawai Kantor Imigrasi Malang yang sedang melaksanakan Work Form Office.

WhatsApp_Image_2021-09-09_at_16.34.25_1.jpeg

Kegiatan yang dilaksanakan di Aula Kantor Imigrasi Malang dibuka oleh Kepala Urusan Kepegawaian, Eko Rahardjo yang bertindak sebagai moderator. Dilanjutkan pemaparan materi Narasumber pertama oleh Kepala Seksi Teknologi Informasi dan Komunikasi Keimigrasian, Joko Widodo. Dalam paparannya, beliau menjabarkan tentang Kedaulatan dan Yurisdiksi Negara dalam sudut pandang Hukum Pidana Keimigrasian. Narasumber kedua yaitu Kepala Sub Seksi Pemeriksaan Keimigrasian, Dany Trisunu memaparkan tema yang sama dalam sudut pandang Hukum Administrasi Keimigrasian.

WhatsApp_Image_2021-09-09_at_16.34.28.jpeg

Sebelum acara berakhir, Kepala Kantor Imigrasi Kelas I TPI Malang menyempatkan untuk mengambil alih acara dan melakukan 'ice breaking' agar suasana lebih hidup. Di penghujung acara dibuka sesi tanya jawab bagi para peserta Internalisasi.

WhatsApp_Image_2021-09-09_at_16.34.30.jpeg

Pelaksanakan kegiatan Internalisasi ini diharapakan dapat dilaksanakan secara berkesinambungan sehingga implementasi dari strategi Corporate University ini dapat menunjang tujuan organisasi serta memberikan pemahaman yang mendalam bagi pegawai yang berdampak pada peningkatan kompetensi SDM.
(Humas Kanim Malang)


Cetak   E-mail