ANGGOTA TNI TEMUKAN NARAPIDANA LAPAS MALANG BERKELIARAN DI TMP SUROPATI KOTA MALANG

125198383_289532475631708_9203578348618804027_n.jpg

Malang - Jumat (13/11/2020) Terlihat ada puluhan narapidana berkeliaran di area Taman Makam Pahlawan(TMP) Suropati Pagi Tadi. Bahkan sebagian membawa senjata tajam. "Tentu bukan sedang melakukan tindakan kriminal, melainkan mereka sedang kerja bakti", kesaksian Gustomo, Prajurit TNI-AD dari Garnisun Malang sekaligus mengawal kegiatan Bakti Sosial oleh 33 Narapidana dan Petugas Lapas I Malang. Kegiatan ini merupakan lanjutan dari rangkaian kegiatan penerapan nilai-nilai Pancasila dalam suasana memperingati Hari Pahlawan. Sebelum memulai kegaiatan bakti sosial, rombongan melakukan apel serta penghormatan kepada Para Pahlawan dipimpin oleh Kalapas, Anak Agung Gde Krisna. "Kegiatan ini masih dalam rangka memperingati Hari pahlawan, sebelumnya tepat di hari Pahlawan yaitu 10 November 2020, kami melakukan tabur bunga di TMP Suropati khususnya ke Makam Pahlawan Hamid Rusdi. Lalu di hari jumat ini (13/11) kami petugas Lapas I Malang bersama 33 warga binaan mengunjungi TMP untuk melaksanakan bakti sosial membersihkan lingkungan TMP". ungkap Kalapas. Perlu diketahui, 33 Napi tersebut merupakan warga binaan Lapas I Malang yang sedang mengikuti pelatihan di Sarana Asimilasi Edukasi (SAE) L'SIMA. "Tenang! Mereka aman dan bisa dipercaya. Karena untuk menjadi peserta pelatihan mereka harus melewati seleksi dan asesmen hingga dinyatakan aman bekerja di luar Lapas. Hari ini sebelum ke SAE, mereka kami ajak ke TMP untuk bersih-bersih. Nanti siang mereka akan kembali mengikuti pelatihan di SAE L'SIMA yang berada di Ngajum", jelas Kalapas. Kalapas juga menginformasikan bahwa kegiatan ini akan digelar rutin. Sebagai bentuk pengabdian dan mengamalkan nilai-nilai Pancasila serta mengenang jasa para pahlawan. "Kegiatan ini kami agendakan tiap dua bulan sekali. Jadi sebelum mereka berangkat ke SAE, para napi akan diajak bersih-bersih ke TMP dulu." tambah Kalapas.

(Humas Lapas Kelas I Malang)

124690971_358975398528651_462974949157069871_n.jpg

125079528_825961971531485_2019961980142113916_n.jpg

124695502_1517797868416508_2702470634337855566_n.jpg

125382099_531898767693340_3154080858116118638_n.jpg

125206107_1728396010668596_2631840257334342494_n.jpg

124905815_3458397497541487_2752432435846476875_n.jpg

125113637_136640314465725_2807323766366789015_n.jpg

125325895_368400604268866_5046860209232046117_n.jpg

124832402_2811027095810479_1933175082305680146_n.jpg

 


Cetak   E-mail