MENKUMHAN : JANGAN PERNAH MENUNDA UNTUK BERKARYA, LAKUKAN YANG TERBAIK UNTUK BANGSA

IMG 6760

 VIDEO STREAMING (Klik disini)

SURABAYA – Pendeklarasian “Gerakan Ayo Kerja, Kami Pasti !” yang dilakukan di Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Jawa Timur pada Senin (01/06) terasa istimewa, pasalnya apel pendeklarasian gerakan yang dilakukan secara serentak di jajaran Kemenkumham seluruh Indonesia tersebut dipimpin secara langsung oleh Menteri Hukum dan HAM RI, Yasonna Laoly.

Dalam sambutannya, Menkumham mengatakan bahwa gerakan ini bukan sekedar himbauan tetapi merupakan wujud nyata sebagai pengejawentahan pengabdian seluruh jajaran Kemenkumham, dan akan terus dilaksanakan secara berkesinambungan dalam rangka pencapaian visi kementerian, yaitu mewujudkan Masyarakat Memperoleh Kepastian Hukum. “Gerakan ini penting karena saat ini kita berada dalam pelayaran menuju pulau tujuan dengan kapal Kabinet Indonesia Kerja. Bekerja berarti berkarya, berkarya berarti menghasilkan sesuatu yang nyata,”urai menkumham.

Menkumham juga meminta kepada segenap jajarannya untuk terus bersemangat memberikan yang terbaik bagi bumi pertiwi. “Jangan pernah menunda untuk berkarya, lakukan yang terbaik untuk bangsa tercinta,”pesan Menkumham. Terkait dengan laporan keuangan, Menkumham mengatakan bahwa saat ini laporan pemeriksaan atas laporan keuangan Kemenkumham mendapat opini Wajar Tanpa Pengecualian Dengan Paragraph Penjelasan artinya ada penurunan dibandingkan tahun 2013. Dengan adanya paragraf penjelasan tersebut, kita diminta untuk melakukan pembenahan. “Maknanya dalam mengelola uang Negara harus lebih dioptimalkan dengan pertanggungjawaban yang lebih akuntabel,” urainya.

Dalam apel tersebut juga dilakukan penandatangan Pakta Integritas Dalam Rangka Revolusi Mental yang secara simbolis dilakukan oleh Kakanwil Kemenkumham Jatim, I Wayan K Dusak, Kadiv Administrasi, Amirudin, Kadiv Pemasyarakatan, Djoni Priyatno, Kadiv Imigrasi Efendy Parangingangin dan Kadiv Yankum dan HAM, Ninik Hariwanti. Setelah itu dilanjutkan penyematan pin “Gerakan Ayo Kerja, Kami Pasti !” oleh Menkumham kepada perwakilan pegawai dan Ka UPT seperti Ketua BHP, Kakanim Tj. Perak dan Kalapas SIdoarjo.

Malam hari sebelumnya Menkumham melakukan sidak di Lapas Anak Blitar. Kemudian pagi harinya mengikuti upacara peringatan hari lahir Pancasila di alun-alun kota Blitar yang dihadiri oleh Presiden RI Joko Widodo. Setelah itu dilanjutkan sidak ke Kantor Imigrasi Blitar. (humas)

apel

APEL PENDEKLARASIAN GERAKAN AYO KERJA KAMI PASTI...!!

 

pakta integritas

PENANDATANGANAN PAKTA INTEGRITAS

 

sidak

SIDAK MENTERI HUKUM DAN HAM RI YASONNA H LAOLY KE LAPAS ANAK BLITAR DAN KANIM BLITAR


Cetak   E-mail