RAPAT KOORDINASI PELAKSANAAN RENCANA AKSI NASIONAL HAM JATIM

RAKOR PELAKSANAAN RANHAM JATIM 1

RAKOR PELAKSANAAN RANHAM JATIM 6

RAKOR PELAKSANAAN RANHAM JATIM 5

 

KAKANWIL KEMENKUMHAM JATIM, Drs. MASHUDI, Bc.IP, MAP SAAT MEMBUKA RAPAT KOORDINASI PANITIA RANHAM DI HOTEL UTAMI SIDOARJO


RAPAT KOORDINASI PELAKSANAAN RENCANA AKSI NASIONAL HAM JATIM

SURABAYA – Pada tanggal 02 Desember 2011, Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Jawa Timur, Drs. Mashudi, Bc.IP, MAP membuka Rapat Koordinasi Pelaksanaan Rencana Aksi Nasional Hak Asasi Manusia (RAKOR RANHAM) Provinsi Jawa Timur. Dalam pembukaan tersebut kakanwil didampingi oleh Kepala Divisi Pelayanan Hukum dan HAM, Kepala Divisi Administrasi, Kepala Divisi Keimigrasian serta beberapa pejabat struktural Kanwil Jatim.

Rakor yang digelar di Hotel Utami Sidoarjo tersebut dihadiri oleh Panitia Ranham Prov Jatim Periode 2011-2014 yang baru saja dilantik oleh Gubernur Jatim H. Soekarwo pada tanggal 25 Nopember 2011 lalu di Gedung Grahadi Surabaya. Kakanwil menyambut baik dengan diselenggarakannya rapat koordinasi tersebut. Beliau mengatakan bahwa salah satu rencana kerja panitia Ranham Prov. Jatim adalah agar segera dibentuk Panitia Ranham kabupaten/ kota diseluruh Jawa Timur. (CS-HUMAS)


Cetak   E-mail