RAPAT KOORDINASI DAN KONSULTASI DUGAAN PELANGGARAN/PERMASALAHAN HAM OLEH DIREKTORAT JENDERAL HAM

FOTO DIRJENHAM

Dalam rangka upaya perlindungan dan pemenuhan HAM kepada masyarakat dan sebagai bentuk kehadiran Negara dalam penanganan permasalahan HAM, Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Jawa Timur  melaksanakan kegiatan “Rapat Koordinasi dan Konsultasi Dugaan Pelanggaran/Permasalahan HAM” bekerjasama dengan Direktorat Jenderal HAM Kementerian Hukum dan HAM RI dengan agenda pembahasan permasalahan HAM yang ada di wilayah Jawa Timur.

Kegiatan tersebut dilaksanakan pada Kamis, 24 Agustus 2017 di Aula Kanwil Kemenkumham Jawa Timur yang dibuka oleh Kepala Divisi Pelayanan Hukum dan HAM, M. Yunus Affan, dengan narasumber Direktur Pelayanan Komunikasi Masyarakat, Yurod Saleh. Kegiatan ini dihadiri Kepala Seksi Hak Ekonomi, Sosial, Budaya, Kepala Sub Direktorat Pelayanan Komunikasi Masyarakat II, Muhamad Irwin, Kepala Seksi Hak Sipil dan Politik Sub Direktorat Pelayanan Komunikasi Masyarakat II, Yoni Pratama, Kepala Bidang Reskrim Polres Lamongan, Polres Pasuruan, Kepala Seksi Bidang Hukum Polda Jatim, Kantor Pelayanan Pajak Pratama Ponorogo, Petrokimia Gresik, BPN Madiun dan Biro Hukum Pemerintah Provinsi Jatim.(humaskanwiljatim)


Cetak   E-mail