Rakerkol Hasilkan Rekomendasi Untuk Implementasi Tarja Quick Wins

WhatsApp_Image_2020-12-05_at_00.49.33.jpeg

BATU - Rapat Kerja Kolaborasi dan Evaluasi Kinerja Teknis Kanwil Kemenkumham Jatim berakhir malam ini (4/12). Hasilnya adalah rekomendasi untuk implementasi target kinerja (tarja) tahun 2021 terutama yang masuk prioritas atau quick wins.

Kegiatan yang digelar di Hotel The Singhasari Resort itu diawali dengan penyampaian hasil diskusi panel oleh koordinator tim perumus Subianta Mandala. Pria yang juga menjabat Kadiv Yankumham itu menjabarkan beberapa poin penting hasil rangkuman rekomendasi dari setiap komisi. "Kami telah menyusun action plan untuk merealisasikan quick wins yang lebih terarah," tuturnya.

Sementara itu, Kakanwil yang menutup kegiatan berharap para kepala UPT bisa melakukan inovasi dan kolaborasi kinerja dengan baik. Menurutnya, pimpinan harus punya visi yang jelas dan harus berani mengambil resiko. "Lakukan pengendalian dan sinergitas dengan stakeholder yang terkait," perintahnya.

Terakhir, Kakanwil meminta agar hasil rakerkol ini bisa bermanfaat untuk peningkatan kinerja jajarannya. Untuk itu, setelah rakor ini selesai, Krismono berpesan kepada kepala UPT agar segera menyampaikan hasilnya kepada jajarannya masing-masing di UPT. (Humas Kemenkumham Jatim)

WhatsApp_Image_2020-12-05_at_00.49.33_1.jpeg


Cetak   E-mail