Jalin Silahturahmi, Kepala UPT Pemasyarakatan Ngetrail Bareng

WhatsApp Image 2018-06-30 at 3.36.49 PM.jpegPACU ADRENALIN : Kakanwil melambaikan bendera start dimulainya acara terabas yang diikuti Kepala UPT Pemasyarakatan di Jatim.

KEDIRI - Suasana kekeluargaan sangat terasa pada pertemuan rutin Persatuan Ibu-ibu Pemasyarakatan (PIPAS) hari ini (30/6). Selain ibu-ibu yang sibuk arisan, Bapak-bapak tak mau kalah dengan mengadakan acara ngetrail menerabas hutan.

Pertemuan yang dikoordinir UPT Pemasyarakatan di Korwil Kediri itu berlangsung gayeng. Dentuman suara mesin motor trail terdengar meraung-raung pagi ini. Tangan-tangan cekatan memutar-mutar kait gas. Mungkin, tak ada yang menyangka jika pria-pria macho diatas sadel motor trail itu adalah para kepala Unit Pelaksana Teknis (UPT) Pemasyarakatan Jatim.

Di pinggir arena, pekikan suara suporter bersahutan dari pinggir arena. Mereka juga bukan orang lain. Mereka adalah ibu-ibu yang merupakan istri para kepala UPT. Para peserta Trabas Bareng UPT Pemasyarakatan itu langsung memacu gas sesaat setelah Kakanwil mengibaskan bendera start.

Memang, acara silahturahmi PIPAS kali ini lain daripada yang lainnya. Ada banyak kegiatan positif yang dilakukan. Kakanwil pun mengapresiasi kegiatan kali ini. Beliau menganggap kegiatan tersebut bisa bermanfaat untuk meningkatkan stamina di tengah-tengah penatnya bekerja. "Kegiatan ini cukup baik untuk menjaga stamina para Kepala UPT," ujarnya.

Selain untuk penyaluran hobby, kegiatan tersebut bermanfaatan untuk meningkatkan konsetrasi. Sehingga menunjang meningkatkan performa saat kembali bekerja nanti. "Refreshing boleh saja, tapi harus komitmen lagi saat waktunya bekerja," tuturnya.

Sementara itu, Kepala Lapas Kelas IIB Pasuruan, Arimin menganggap kegiatan ini sangat bermanfaat bagi dirinya dan koleganya. Karena bisa menumbuhkan jiwa muda lagi. "Adrenalin jadi terpacu, serasa jadi anak muda lagi," tuturnya lantas memacu gasnya.

Sebagai Koordinator, Kalapas Kelas IIA Kediri Kusmanto Eko mengatakan memang sengaja membalut acara halal bihalal dengan kegiatan yang tidak biasa. Agar lain daripada yang lainnya. "Agar tidak bosan, suasana kekeluargaan pun jadi semakin tumbuh subur," harapnya. (Humas Kemenkumham Jatim)

 

Foto Lainnya >>

WhatsApp Image 2018-06-30 at 3.23.04 PM.jpegWhatsApp Image 2018-06-30 at 3.23.03 PM.jpegWhatsApp Image 2018-06-30 at 3.22.23 PM.jpegWhatsApp Image 2018-06-30 at 3.22.40 PM.jpegWhatsApp Image 2018-06-30 at 3.22.51 PM.jpeg

Cetak   E-mail