Kakanwil Pastikan Ruang Isolasi COVID-19 Lapas Sidoarjo Siap

WhatsApp_Image_2020-05-25_at_12.48.46.jpeg

SIDOARJO - Gelombang pandemi yang semakin besar membuat lapas/ rutan terus mempersiapkan diri. Salah satunya menyiapkan ruang isolasi khusus bagi WBP baru atau yang memiliki gejala. Hari ini (25/5) Kakanwil Kemenkumham Jatim Krismono meninjau persiapan dan kondisi ruang isolasi di Lapas Kelas IIA Sidoarjo.

Krismono disambut jajaran Lapas Sidoarjo yang dipimpin Teguh Pamuji. Kakanwil langsung meninjau proses pelayanan penitipan barang dan bahan makanan untuk WBP. Krismono berpesan agar seluruh pegawai mengikuti protokol kesehatan pencegahan dan penanganan COVID-19. "Minimalisir kontak fisik, namun tetap berikan pelayanan yang terbaik bagi masyarakat," ujarnya.

Selanjutnya, Kakanwil juga meninjau kesiapan ruang isolasi dan klinik lapas yang terletak di jantung Kota Sidoarjo itu. Melihat kondisi klinik yang sudah baik, Krismono memberikan apresiasi. Meski begitu, Krismono mewanti-wanti kepada jajarannya, terutama dokter Iin Indarti yang bertanggungjawab langsung di klinik. "Pastikan seluruh WBP dan pegawai sehat dan terhindar dari COVID-19," harapnya. (Humas Kemenkumham Jatim)

Foto Lainnya>>

WhatsApp_Image_2020-05-25_at_12.48.46_1.jpeg


Cetak   E-mail