Kakanwil Berharap Satker Jajaran Tetap Disiplin Terapkan Protokol Kesehatan

 

WhatsApp_Image_2020-08-21_at_11.28.31_1.jpeg
SURABAYA – Kondisi pandemi COVID-19 yang belum mereda membuat masyarakat harus tetap waspada. Termasuk bagi jajaran Kanwil Kemenkumham Jatim. Kakanwil Krismono berharap di kondisi saat ini, pihaknya tetap konsisten dan disiplin menerapkan protokol kesehatan. Hal itu disampaikan Krismono saat menggelar rapat koordinasi secara virtual dengan kepala satker di jajaran pemasyarakatan pagi ini (21/8). Didampingi Kadivpas Pargiyono, Krismono menegaskan kepada jajarannya agar kondisi yang sudah agak longgar ini jangan sampai membuat jajarannya lengah. “Dan jangan sampai bosan menjaga diri, keluarga dan lingkungan kerja kita,” pesannya. Justru, situasi saat ini harus membuat jajarannya lebih waspada. Pasalnya, sampai saat ini Jatim masih menjadi provinsi kedua dengan jumlah orang yang terkonfirmasi COVID-19 setelah DKI Jakarta. “Kita harus prihatin dengan yang terjadi di Lapas I Surabaya, jangan dianggap remeh dan jangan sampai terjadi di satker lainnya,” ucapnya. Krismono menginstruksikan kepada jajarannya agar fokus dalam melakukan pencegahan.
Salah satunya dengan melakukan deteksi dini. Pegawai yang sakit atau menunjukkan gejala, jangan memaksa masuk. Penyaluran makanan dari luar lapas juga harus diperketat. “Petugas yang membangkang akan ditindaktegas,” tegasnya. Selain itu, Krismono meminta jajarannya untuk membuat blok khusus untuk lansia dan blok perawatan. Hal ini harus didukung dengan koordinasi yang intens dengan pemda khususnya dinas kesehatan. Bagikan vitamin kepada seluruh WBP. Gandeng pihak ketiga. “Kita harus terbuka kepada media massa. Jangan sampai ada misinformasi,” terangnya. (Humas Kemenkumham Jatim)

foto lainnya

WhatsApp_Image_2020-08-21_at_11.28.31_2.jpeg


Cetak   E-mail